Menurut segi bahasa kesusastraan
terdiri dari kata susastra yang ditambahi imbuhan ke – an. Menurut bahasa
sanskerta susastra terbagi lagi menjadi dua kata yaitu kata su dan sastra.Su
berarti indah atau baik dan sastra berarti lukisan atau karangan. Jadi,
susastra berarti karangan atau lukisan yang baik dan indah. Kesusastraan
berarti segala tulisan atau karangan yang mengandung nilai-nilai kebaikan yang
ditulis dengan bahasa yang indah.
Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia tahun 2001:
1. Sastra : bahasa (kata-kata, gaya
bahasa) yang dipakai dalam kitab-kitab (bukan bahasa sehari-hari).
2. Kesastraan : perihal sastra
(makna lebih luas daripada kesusastraan).
3. Sastrawan : 1. Ahli sastra, 2.
pujangga, 3. (orang) pandai-pandai ; cerdik cendikia.
4. Susastra : karya yang isi dan
bentuknya sangat serius, berupa ungkapan yang ditimba dari kehidupan kemudian
direka dan disusun dengan bahasa yang indah sebagai saranya sehingga mencapai
estetika yang tinggi.
5. Kesusastraan : 1. perihal sastra,
2. ilmu pengetahuan tentang segala hal yang bertalian dengan susastra, 3.
buku-buku sejarah tentang sejarah susastra.
Dari pengertian yang telah dituliskan tadi maka kita dapat mengambil kesimpulan bahwa sastra merupakan seni bahasa yang mengandung nilai-nilai kebaikan yang ditulis dengan bahasa yang indah dan memiliki makna yang dalam berdasarkan pengalaman jiwa manusia serta disusun dengan bahasa yang indah sehingga mencapai nilai estetika yang tinggi.
Post a Comment